Wednesday, September 11, 2013

We Are a Strong Team

This post is dedicated to my person, chosen by God as my family.
Daddy, Mommy, Sisters, Brother, and Me as a team.
Proud to be part of this STRONG team.

Tuesday, September 10, 2013

Sudah Pulang dan Masih Heran



Saya merantau enggak genap dua tahun. Cuma pindah kota dari Surabaya ke Jakarta. Negaranya sama. Masih di Indonesia. Bahasa ibunya sama, Bahasa Indonesia. Mata uangnya sama, rupiah. Pulaunya sama, masih di Jawa. Yang lain paling cuma bahasa daerahnya, yang menentukan logat dan kadar kemedokannya. Intinya saya nggak pergi jauh-jauh amat, nggak lama-lama amat. Tapi kepulangan 'for good' dari perjalanan tidak terlalu jauh dan lama itu sungguh menyisakan tanda tanya tersendiri bagi saya. 
Satu kata yang paling menyatukan semua hal yang ingin disampaikan seputar kepulangan itu adalah: heran.


Wednesday, September 4, 2013

Dirangkul Musikalitas: Piano, Cinta Pertama Saya


Kata mama, setiap kali saya lewat piano bertuts gading warna celometan kuning-soklat-putih yang terletak di depan pintu kamar saya di lantai dua ruko itu, saya selalu berhenti, terus dengan penuh semangat menekan-nekan tuts tersebut ngawur-ngawur 'dung creng dung tring trung...'

Ternyata itu latar belakang kenapa akhirnya mama memutuskan untuk mengikutkan saya di Kursus Musik Anak-Anak yang sama dengan yang diikuti kakak saya. Entah karena berebekan sama tingkah hyper si anak nomor dua begitu ngeliat piano, atau itu dianggap sebagai antusiasme tingginya terhadap dunia musik? 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...